search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pantai Lembeng Dipenuhi Sampah
Sabtu, 17 Januari 2015, 09:57 WITA Follow
image

beritabalicom

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Gianyar. Pantai Lembeng yang terletak di Kabupaten Gianyar Bali, kotor dipenuhi sampah. Kebiasaan membuang sampah di aliran sungai menjadi salah satu penyebabnya.

Pantai Lembeng dulunya dikenal dengan sebutan Pantai Secret. Karena keindahan pantai dan ombak yang bagus, keberadaan pantai ini dulu dirahasiakan oleh para peselancar. Hanya beberapa peselancar yang tahu potensi terpendam pantai ini.

Namun sayang, keindahan pantai ini tercemar oleh limbah sampah yang ada di sepanjang pantai. Berdasar pantauan beritabalicom Sabtu (17/1/2015), berbagai sampah limbah rumah tangga tampak memenuhi sepanjang pantai.

Sampah-sampah yang memenuhi pinggir pantai ini antara lain berasal dari aliran sungai yang ada di sekitar pantai. Masyarakat sekitar pantai masih ada yang belum sadar dan membuang sampah ke aliran sungai.

Sudah saatnya masyarakat sadar ikut menjaga kebersihan lingkungan seperti alam Pantai Lembeng yang indah. Caranya, tentu dengan tidak membuang sampah sembarangan, termasuk ke sungai. Sungai bersih, pantai pun bersih dan indah.

Reporter: bbn/psk



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami