search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Ada Motif Mirip Yesus di Tembok Belakang Rumah Warga?
Senin, 9 Januari 2017, 18:00 WITA Follow
image

Motif mirip yesus di belakang rumah warga. [ist]

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BANGLI.

Hari makin larut. Satu per satu rumah mulai memadamkan lampu. Tanda waktunya istirahat dan terlelap. 
 
Begitu pula dengan penghuni di rumah Made Barong alias Made Nathan yang terletak di Jalan Kusumayudha Nomor. 35 Bangli, Bali
 
Suasana kala itu memang sudah sepi. Terlebih waktu sudah menunjukkan pukul 23.30 WITA. 
 
Saat itu, Made barong alias Nathan sedang berada di dalam rumahnya. Hendak pergi tidur, tiba-tiba Ia urungkan. Lantaran, pada malam itu juga, Ia mendengar suara ketukan dari luar jendelanya. 
 
Made Barong pun beranjak. 
 
"Siapa?," tanyanya. 
 
Hening. Tidak ada yang menyahut. Maka, keluarlah Ia dari kamar. 
 
Saat diperiksa, ternyata diluar kosong sama sekali. Tidak ada seorang pun. 
 
"Cuman anjing saya yang jaga," ceritanya ketika dihubungi via wa oleh Beritabali.com
 
Jadilah Ia masuk ke kamar lagi. 
 
Esok harinya, anaknya tiba-tiba memperlihatkan sesuatu yang ganjil.  
 
"Pak sini, ada mata," kata anaknya. 
 
Ketika Ia mendatangi tempat yang ditunjuk anaknya, terkejutlah Made Barong. "Ternyata ada motif wajah ditembok belakang kamar saya," lanjutnya bercerita. Barulah, Ia segera membagikan foto motif tersebut ke teman-temannya. Menurutnya, kebanyakan mereka bilang itu wajah yesus. 
 
Foto motif wajah itu lantas jadi viral di beberapa group WA. Salah satunya, di group WA Informasi Bali. Ada yang meyakini yesus. Ada pula yang tidak. Salah satunya komentar dari Iwan Darmawan yang justru mempertanyakan. 
 
"Ane Cen Mirip. Mirip teken Ane Cen?," ungkapnya. Ada juga komentar lain dari Wayan Putra "Kari enduk ilmune bud... makane ten tepuk," sahutnya.Seiring waktu, diskusi di group itu kemudian teralihkan dengan isu lain. 
Tak lagi membahas motif unik yang dipercaya mirip Yesus di rumah Made Barong. Bagaimana dengan pendapat anda? Simak video diatas!.

Reporter: bbn/rob



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami