search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Polisi Wuhan China Dilengkapi Senjata Anti-Drone
Jumat, 17 Maret 2017, 13:00 WITA Follow
image

ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Beritabali.com, Beijing. Petugas kepolisian Kota Wuhan, China kini dilengkapi dengan 20 senjata laras panjang yang mampu melumpuhkan pesawat tanpa awak, Drone.

Mashable.com mengabarkan Kamis (16/3/2017), senjata yang mengandung gelombang radio itu bahkan mampu melumpuhkan Drone agar mendarat di tempat yang diinginkan, tanpa merusakkan pesawat tersebut. Menurut pihak Kotamadya Wuhan, ke-20 senjata anti-Drone itu akan digunakan untuk mengamankan acara Wuhan Marathon yang bakal digelar tahun ini.

[pilihan-redaksi]
Menurut laporan Harian The Chutian Metropolitan, dalam uji coba pekan lalu, petugas kepolisian berhasil melumpuhkan enam pesawat Drone. Harga senjata anti-Drone tersebut dipatok 250 ribu Yuan atau hampir US$500 juta rupiah per buah, dan mampu menembak pesawat sejauh satu kilometer. Senapan canggih tersebut diperlukan Kota Wuhan karena semakin banyak pesawat Drone liar yang mengganggu keamanan bandara di China. Termasuk acara-acara penting lainnya.

Awal tahun ini, seorang warga di Hangzou ditangkap karena menerbangkan pesawat Drone DJI Mavic Pro di dekat kawasan bandar udara sipil. Sementara itu di Hong Kong, tiga penerbang Drone ditangkap karena mengoperasikan pesawatnya di atas lapangan balap mobil Formula E.

Peraturan baru yang diterapkan China menyebutkan, pesawat Drone yang berbobot lebih dari 7 kilogram harus mendapatkan izin terbang dan operasi dari Badan Penerbangan Sipil China. Di beberapa daerah pinggiran, peraturan itu lebih longgar, walaupun beberapa daerah mengharuskan Drone menjauh dari kawasan militer dan gedung-gedung pemerintah. [bbn/idc/wrt]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami