Pedagang Acung Tak Dapat Jualan
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Pedagang acung yang kerap mangkal di obyek wisata Goa Gajah mengeluhkan akan sepinya pembeli. Tiga hari belakangan ini, mereka tak dapat jualan barang kerajinan. Demikian yang disampaikan oleh I Wayan Kardiasa, salah satu pedagang acung asal Banjar Wanayu, Bedulu Blahbatuh, Gianyar, ketika ditemui Jumat (9/5). "Kami tak dapat jualan sejak tiga hari belakangan ini, sepi sekali, " ungkapnya.
Tentang sepinya jualan ini, apa karena kunjungan wisatawan minim atau ada faktor lain, ditanya seperti ini, pria yang kerap menjual barang kerajinan tangan berupa ukiran catu, sepeda, serta kerajinan lainnya ini menjelaskan semua disebabkan minat pembeli yang menurun. "Kalau wisatawan asing maupun domistik yang berkunjung banyak, sayang daya beli mereka menurun, " ungkapnya.
Reporter: bbn/sin