TKI Bali Ditangkap FBI, Gubernur Bali Ikut Prihatin
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Gubernur Bali Made Mangku Pastika mengaku prihatin dengan kasus ditangkapnya seorang TKI asal Bali, Ketut Pujayasa, karena menyerang seorang penumpang di kapal pesiar tempatnya bekerja. Pastika menyatakan telah berkoordinasi dengan pemerintah pusat di Jakarta, terkait penanganan kasus TKI asal Bali ini.
TKI asal Bali, Ketut Pujayasa, saat ini ditahan di penjara Amerika karena melakukan penyerangan dan pemerkosaan terhadap seorang penumpang wanita di kapal pesiar MS Nieuwe Amsterdam. Gubernur Bali, Made Mangku Pastika menyatakan ikut prihatin atas kejadian ini. Mangku Pastika menyatakan sudah berkoordinasi dengan pemerintah pusat di Jakarta.
"Dari info yang didapat, pihak Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Houston Amerika akan menjenguk Ketut Pujayasa di penjara Amerika pada 24 Februari.
Saya ikut prihatin, apalagi ini berat hukumannya, tuduhannya perkosaan dan percobaan pembunuhan, apalagi dilakukan di dalam kapal pesiar,"ujar Pastika, di Denpasar (22/2/2014).
Sementara untuk masalah hukum, Pastika menyerahkan sepenuhnya pada hukum yang berlaku di Amerika Serikat.
Reporter: bbn/psk