search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Telepon Milik Adolf Hitler Laku Rp 3,24 Miliar
Rabu, 22 Februari 2017, 06:00 WITA Follow
image

ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Beritabali.com, Chesapeake. Sebuah telepon milik Adolf Hitler berhasil terjual dengan harga harga US$243 ribu, atau sekitar Rp3,25 miliar.
 
Telepon itu dilelang di Kota Chesapeake, AS akhir pekan lalu. Rumah lelang Alexander Historical mematok harga penawaran pertama sebesar US$100 ribu (setara Rp1,3 miliar).
 
Seorang tentara Rusia menyerahkan telpon tersebut kepada tentara Inggris, Brigadir Sir Ralph Rayner, dalam kunjungannya ke bungker Hitler di Berlin, Jerman. Putra Rayner kemudian memutuskan menjual telefon berwarna merah lengkap dengan torehan logo Partai Nazi serta nama Adolf Hitler itu.
 
[pilihan-redaksi]
Andreas Kornfled dari rumah lelang Alexander Historical mengatakan, telepon itu terjual dengan harga US$243 ribu. Namun, ia menolak mengungkapkan pembeli yang disebutnya menawar harga tersebut lewat sambungan telefon itu.
 
Sebenarnya, harga jual tersebut jauh di bawah perkiraan harga jual yang mencapai US$300 ribu atau sekitar Rp4 miliar.
 
Telepon tersebut berada dalam kondisi yang cukup bagus. Namun, gagang telefon tersebut harus diputar 60 derajat terlebih dahulu sebelum bisa digunakan.
 
Telepon tersebut diketahui digunakan oleh Adolf Hitler di kendaraan pribadinya, termasuk di atas rangkaian kereta, serta di markas-markas lapangan. [bbn/idc/wrt]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami