Satlantas Polres Klungkung Jelaskan 8 Sasaran Pelanggaran Lalu Lintas ke Pengendara
Senin, 26 Agustus 2019,
13:55 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KLUNGKUNG.
Beritabali.com, Klungkung. Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Klungkung akan menggelar Operasi Patuh Agung (OPA) selama dua pekan, yakni dari 29 Agustus sampai dengan 11 September 2019 secara serentak .
[pilihan-redaksi]
“Ini akan dilakukan secara serentak di wilayah hukum Polda se-Indonesia,” kata Kasatlantas Polres Klungkung AKP Made Teja Dwi Permana S.H,.S.I.K saat memimpin langsung giat sosialisasi yang di laksanakan, Senin (26/8) di Jalan Darmawangsa, Semarapura.
“Ini akan dilakukan secara serentak di wilayah hukum Polda se-Indonesia,” kata Kasatlantas Polres Klungkung AKP Made Teja Dwi Permana S.H,.S.I.K saat memimpin langsung giat sosialisasi yang di laksanakan, Senin (26/8) di Jalan Darmawangsa, Semarapura.
Menurut Kasat Lantas, ada delapan sasaran penindakan pelanggaran lalulintas yang akan diberikan sanksi yakni, pengendara sepeda motor tanpa helm dan pengemudi R4 yang tidak gunakan safety belt. Kemudian, pengemudi yang membawa kendaraan melebihi kecepatan, pengemudi ranmor yang melawan arus, pengemudi yang masih di bawah umur, pengemudi yang mabuk saat mengendarai ranmor.
“Selain itu pengemudi yang menggunakan ponsel saat mengendarai kendaraan dan kendaraan yang menggunakan lampu strobo, rotator dan sirine yang tidak sesuai aturan semua akan dilakukan penindakan oleh aparat,” tambahnya seraya menghimbau kepada seluruh pengendara untuk selalu patuh dan taat kepada aturan berlalulintas demi keselamatan kita semua.
[pilihan-redaksi2]
Ditambahkan juga, bahwa tujuan dari sosialisasi ini merupakan dapat tersampainya infomasi lalu lintas terkait Ops Patuh Agung 2019 keseluruh masyarakat dan pengguna jalan, serta menjadikan sebagai edukasi lalu lintas agar terlaksananya pengetahuan berlalu lintas yang baik dan benar.
Ditambahkan juga, bahwa tujuan dari sosialisasi ini merupakan dapat tersampainya infomasi lalu lintas terkait Ops Patuh Agung 2019 keseluruh masyarakat dan pengguna jalan, serta menjadikan sebagai edukasi lalu lintas agar terlaksananya pengetahuan berlalu lintas yang baik dan benar.
"Tujuan sosialisasi ini agar kita semua menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, menekan pelanggaran fatalitas yang berpotensi laka lantas, tetap terpeliharanya Kamseltibcar lantas, dan yang terpenting sosialisasi tertib berlalu lintas terkait Ops Patuh Agung 2019 adalah media lalu lintas yang mengedepankan keselamatan untuk kemanusiaan," tutupnya. (bbn/tra/rob)
Berita Klungkung Terbaru
Reporter: -