search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
BKKBN Bali Tekankan Pembinaan Tumbuh Kembang Anak di Masa Pandemi Covid-19
Jumat, 22 Mei 2020, 12:35 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Keluarga khususnya orang tua memiliki kewajiban untuk memenuhi hak-hak anak yaitu memberikan pengasuhan secara optimal sehingga menciptakan generasi dengan Sumber Daya Manusia yang berkualitas. 


[pilihan-redaksi]
Namun, pandemi virus Covid-19 yang tengah dialami dunia membawa perubahan pada berbagai aspek kehidupan. Sehingga akan berdampak dengan kondisi psikologis anak. Mengatasi hal tersebut, Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) Provinsi Bali mengadakan kegiatan pertemuan melalui virtual meeting Webex.


Kegiatan tersebut membahas tentang Peran Orang Tua dalam Pembinaan Tumbuh Kembang Anak dalam masa pandemi wabah covid-19 pada Rabu (19/3). Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Bali, Drs. Agus P. Proklamasi, MM mengatakan bahwa hal ini sangat penting dilakukan untuk mempersiapkan generasi berkualitas yang ada di seluruh Indonesia khususnya Provinsi Bali. 

 

“Kita harus memiliki koneksi dan sinergi antara pusat dan povinsi secara terus menerus untuk mengadakan kegiatan perihal tumbuh kembang anak sehingga kita dapat mewujudkan generasi muda emas kedepannya,” Jelas Pak Agus P. Proklamasi. 

 

Dalam mempersiapkan generasi yang berkualitas diawali dengan memperhatikan tumbuh kembang anak. Agus P. Proklamasi menambahkan bahwa pembinaan tumbuh kembang anak tentunya sangat berkaitan erat dengan ketahanan keluarga. Kegiatan ini juga mengundang Psikolog klinis dan forensik, Caecilia Nirlaksita Rini, S.Psi., M.Si., Psikolog., C.Ht. Caecilia menjelaskan bahwa tumbuh kembang anak berawal dari pembentukan karakter yang dapat terbentuk oleh proses pembelajaran. Sehingga peran orang tua sebagai Leader sangat dibutuhkan dan perlu diperhatikan. 

 

“Orang tua merupakan leader dalam pengasuhan anak. Diperlukan pola pengasuhan yang ideal untuk menciptakan generasi yang berkualitas. Namun saat ini, masih banyak orang tua yang kurang paham sehingga berdampak pada pengasuhan yang kurang ideal,” Jelasnya. 

 

 

Diharapkan dengan diadakan kegiatan ini dapat meningkatkan pemahaman pembinaan tumbuh kembang anak dalam masa pandemic wabah covid-19 sehingga terjadi perubahan sikap dan perilaku keluarga untuk mempunyai kepribadian yang matang, penuh cinta kasih saling menghargai dan menghormati serta menciptakan suasana harmonis dalam keluarga. Pembinaan ini dihadiri oleh beberapa peserta yang berasal dari Penyuluh Keluarga Berencana (PKB), Kader, dan Pengelola/anggota kelompok BKB Kab/Kota se Bali.

Reporter: bbn/adv



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami