search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Transaksi Pembayaran Online di Bali-Nusra Melonjak
Rabu, 25 Oktober 2023, 21:49 WITA Follow
image

beritabali/ist/Transaksi Pembayaran Online di Bali-Nusra Melonjak.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Transaksi pembayaran online di Bali dan Nusa Tenggara khususnya dari platform Doku mengalami peningkatan. Tercatat sejak kuartal pertama 2014, Doku telah melayani lebih dari 1.900 merchant dari industri pariwisata dan edukasi. 

Nabilah Alsagoff selaku Co-Founder & Chief Operating Officer Doku sebelumnya sempat melemah akibat pandemi covid-19, pertumbuhan industri pariwisata di Bali telah berangsur pulih.

"Doku mencatat terjadinya lonjakan transaksi setidaknya 400% dari merchant DOKU di Bali dan Nusa Tenggara," jelasnya, Rabu (25/10/2023) di Badung.

Lebih lanjut, kata dia, peningkatan terus terjadi hingga memasuki pertengahan bulan Oktober 2023 ini.

"Hingga pertengahan bulan ini (Oktober 2023) tercatat lebih dari 200 juta transaksi merchant telah diproses oleh Doku, dengan pertumbuhan bisnis rata-rata di atas 80% dari tahun ke tahun," paparnya.

Pada pertengahan 2023 Doku juga telah meluncurkan layanan khusus UMKM yang bernama Jurangan Doku. 

"Tercatat lebih dari 15.000 UMKM telah terhubung ke layanan Juragan DOKU, baik melalui platform web maupun aplikasi yang tersedia di Google Play Store dan App Store," bebernya.

Dari sisi metode pembayaran, kepopuleran metode pembayaran QRIS juga patut diperhitungkan. 

"Transaksi berbasis QRIS juga terpantau meningkat tajam sepanjang 2023, dimana menurut data DOKU terjadi peningkatan setidaknya empat kali lipat. Metode pembayaran QRIS juga menduduki peringkat tiga teratas di DOKU selain virtual account dan e-wallet," tutupnya.

Editor: Robby

Reporter: bbn/aga



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami