Sumardi Mendaftar ke Demokrat, Angin Koalisi Kuning-Biru Menguat
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Setelah sebelumnya mendaftar ke partai NasDem, Sekretaris partai Golkar Karangasem, I Nengah Sumardi kembali memantapkan langkah politiknya menuju Pilkada Karangasem dengan mendaftar penjaringan Calon Bupati ke DPC Partai Demokrat.
Pria yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Karangasem itu datang ke kantor DPC Demokrat Karangasem didampingi istrinya Ni Putu Sri Hariani dan sejumlah pengurus serta beberapa anggota fraksi Golkar Karangasem pada Rabu (22/5/2024) siang.
Kedatangan Sumardi bersama rombongan diterima langsung oleh Ketua Tim Penjaringan Calon Bupati DPC Demokrat Karangasem, I Wayan Suparta. Dalam kesempatan tersebut, Suparta mengatakan bahwa pihaknya membuka peluang pendaftaran penjaringan kepada siapapaun.
Tentunya tokoh masyarakat yang telah mengikuti penjaringan ini selanjutnya akan berproses sesuai mekanisme di internal Partai Demokrat.
"Semoga Demokrat dan Golkar bisa bersinergi, karena menurut saya untuk membangun Karangasem tidak bisa dilakukan sendiri tapi harus bersama-sama. Harapan saya tentu nanti yang mendapat rekomendasi adalah yang terbaik, semoga Tuhan memberikan kelancaran dan restunya sehingga nanti melahirkan calon pemimpin yang lebih baik kedepannya," kata Suparta.
Baca juga:
Sumardi Jadi Kandidat Kuat Pesaing Sukerana
Sementara itu, usai menyerahkan formulir pendaftaran, Sumardi mengaku langkah yang ia tempuh sebagai bentuk silaturahmi untuk menjalin komunikasi dan sinergi menuju Pilkada Karangasem pada bulan November 2024 mendatang.
"Harapannya tentu kedepan bisa berkoalisi, tetapi tetap kita harus berproses. Apalagi KIM saat ini terbilang solid, terlebih di tingkat Provinsi yang ditindaklanjuti hingga di Kabupaten sudah melakukan pertemuan untuk menyamakan tujuan dan persepsi," kata Sumardi.
Editor: Robby
Reporter: bbn/krs