search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Epilepsi Kambuh, Kalam Tewas Dilindas Truk
Senin, 8 Desember 2008, 15:55 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BANGLI.

Nasib naas dialami Wayan Kalam alias gunk (24) warga Dusun Linjong Tiga Bangli . Pria lajang itu tewas setelas dilindas truk, Minggu (7/12) sekitar pukul 16.45 wita.

Kasat Reskrim Polres Bangli AKP I Nengah Kariyasa saat dikonfirmasi , membenarkan kejadian tersebut. Kini sopir truk sudah kita amankan di Mapolsek Susut, ujar nya

Menurut Kariyasa, kejadian ini berawal saat korban yang kesehariannya bekerja sebagai buruh hendak menurunkan pasir dari atas bak truk yang dikemudikan oleh tersangka Nengah Suena (26) warga Banjar Linjong, Desa Tiga. Pasir itu hendak diturunkan di tegalan milik Ketut Tamba.

Korban saat itu posisinya berada di belakang truk dan hendak membuka pintu bedag (bak truk). Mungkin karena sopir truk tidak mengetahui korban ada di belakang sehingga truk tetap dimundurkan. Korban pun akhirnya terlindas truk bermuatan pasir,kata Kariyasa.

Akibat kejadian itu korban mengalami luka parah pada bagian kepala dan tubuh sehingga tewas di TKP.Versi lain dari warga setempat yang enggan ditulis namanya menyebutkan, sebelum truk mundur, korban terlebih dahulu telah jatuh pingsan sesaat sebelum membuka pintu belakang truk.

Korban selama ini memang mengidap penyakit epilepsi, sehingga diduga kuat saat akan menurunkan pasir penyakit korban kambuh sehingga terlindas truk, ujar warga ini. 



 

Reporter: bbn/bli



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami