Dampak Teknologi Indonesia Di Tahun 2025
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Beritabali.com, Jakarta. Staf Khusus Menristek bidang Hubungan Antar Lembaga dan Media, Gusti Nurpansyah mengatakan saat ini Kemenristek telah membuat suatu dokumen penting berupa road map pengembangan IPTEK sampai tahun 2025.
Dimana road map tersebut, akan memetakan kebutuhan IPTEK di tiap koridor termasuk dari sisi pengembangan SDM.
“Dokumen ini penting karena merupakan amanah bagi Kemenristek bersama Kemendikbud dalam rangka mensupport MP3EI khususnya pilar ke 3, yaitu Pembangunan SDM dan IPTEK,” kata Gusti Nurpansyah belum lama ini di Jakarta.
Selain mensupport MP3EI, road map yang di buat oleh Kemenristek dan Kemendikbud juga akan menjadi salah satu referensi untuk pengembangan center of excellence (pusat unggulan) di Indonesia.
Seperti diketahui pada tahun 2012 Kemenristek telah mengembangkan sebanyak 12 center of excellence, dan saat ini ada 11 nominasi center of excellence yang akan dikembangkan Kemenristek untuk tahun mendatang.
Kemudian, Gusti Nurpansyah menambahkan bahwa dari road map tersebut akan terlihat secara jelas peran teknologi di kedepannya dapat memberikan kontribusi dalam 22 kegiatan ekonomi yang tersebar di 6 koridor di nusantara.
“Sehingga dari peran teknologi itu dapat menciptakan nilai tambah yang akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di negara kita,” pungkas Gusti yang juga anggota KP3EI.
Reporter: -