Gerhana Bulan Terlihat Jelas di Langit Denpasar
Sabtu, 4 April 2015,
21:10 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Fenomena gerhana bulan total terjadi hari Sabtu malam (4/4/2015) di kota Denpasar. Fenomena langka ini dapat dilihat dengan jelas oleh warga di kota Denpasar dengan mata telanjang.
Gerhana bulan total ini sudah mulai terjadi sejak pukul tujuh malam waktu setempat. Meski sempat tertutup awan, gerhana bulan total akhirnya dapat dilihat jelas oleh warga yang menyaksikannya dengan mata telanjang.
Warga kemudian mengabadikan gerhana bulan ini dengan kamera foto atau kamera di telpon genggam. Warna bulan yang kemerahan, membuat fenomena alam langka ini menarik untuk disaksikan.
"Bulannya bagus, warna kemerahan, lebih jelas terlihat warna merahnya dari lensa kamera, kalau mata telanjang, warna merahnya agak kurang jelas,"kata Wulandari, warga di Biaung, Denpasar Timur.
Fenomena gerhana bulan total merupakan fenomena alam biasa. Bagi masyarakat Bali, gerhana bulan ini mendapat catatan tersendiri karena terjadi setelah bulan purnama sasih kadasa, atau bulan kesepuluh dalam kalender masyarakat Bali.
Meski merupakan fenomena alam biasa, namun tradisi masyarakat Bali meyakini fenomena gerhana bulan total ini sebagai pertanda yang tidak baik bagi kehidupan manusia. Terlepas dari keyakinan tersebut, gerhana bulan pada Sabtu malam ini tetaplah sebuah fenomena alam langka yang menarik untuk disakasikan.
Berita Denpasar Terbaru
Reporter: bbn/psk