search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Gubernur Pantau Perayaan Natal di Sejumlah Gereja
Minggu, 25 Desember 2016, 05:55 WITA Follow
image

bbn/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com, Denpasar. Gubernur Bali Made Mangku Pastika didampingi Pangdam IX Udayana Mayjen TNI Kustanto Widiatmoko MDA serta Kapolda Bali Irjenpol Drs Sugeng Priyanto, SH,MH melakukan pemantauan perayaan Natal di sejumlah gereja di kawasan Badung dan Denpasar, Sabtu (24/12). 
 
Dalam wawancaranya dengan awak media seusai meninjau perayaan Natal bersama di Gereja Katedral Renon Denpasar, Pastika menyampaikan harapannya agar kedamaian Natal dapat menjadi inspirasi, motivasi bagi kita semua untuk dapat hidup dengan penuh kedamaian. 
 
Ia juga meminta kepada aparat keamanan baik itu pihak kepolisian dan TNI untuk terus bersinergi dalam  menjaga keamanan dan kondusifitas Bali baik dalam perayaan natal maupun menjelang perayaan Tahun Baru 2017. 
 
"Saya harap semua pihak baik itu aparat keamanan maupun masyarakat saling bersinergi menjaga keamanan sehingga perayaan natal akan berjalan lancar dan penuh kedamaian.Semoga damai Natal menginspirasi kita semua dan Tuhan selalu menyertai kita semua," ujarnya. 
 
Sementara itu Kapolda Bali dalam wawancaranya menyampiakan bahwa hingga saat ini situasi perayaan malam Natal secara umum dalam kondisi aman dan terkendali. Pihaknya telah menurunkan aparatnya untuk memperketat pengamanan di sejumlah titik seperti di rumah ibadah, pusat keramaian dan pusat pusat pariwisata dan berharap dengan upaya optimal yang telah dilakukan kepolisian dan jajarannya  perayaan Natal maupun malam  tahun baru akan berjalan dengan tertib dan aman. 
 
Dalam peninjauan  yang  diawali dari Gereja Katolik Maria Bunda Segala Bangsa dan Gereja Protestan yang berada di kawasan Puja Mandala Nusa Dua ini,Gubernur Pastika yang juga didampingi oleh Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Setda Provisni Bali Made Sukadana dan Kepala Biro Humas Setda Provinsi Bali Dewa Gede Mahendra Putra dan  rombongan mengecek langsung persiapan pengamanan malam Natal dan bertatap muka langsung dengan para umat Nasrani yang sudah memadati Gereja untuk bersiap siap melaksanakan malam Natal bersama. 
 
Gubernur beserta rombongan juga melakukan  peninjauan perayaan Natal di dua Gereja lainnya yaitu  Gereja St Fransiskus Xaverius di kawasan Kuta dan Gereja Rock Lembah Pujian. [bbn/rls/psk]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami