search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Ini Cara Agar Kamera DSLR Tetap Awet
Sabtu, 18 November 2017, 10:47 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com, Denpasar. Ada beberapa cara agar kamera DSLR awet dan tetap mantap saat digunakan versi Canon. 
 
Marketing Manager Canon Image Communication Product Division PT Datascrip Angelie Ivone menjelaskan lensa kamera meski ditutup selesai digunakan agar tidak ada debu yang menempel. Jika seandainya ada debu yang menempel dapat dibersihkan dengan blower saja. 
 
[pilihan-redaksi]
"Pada saat melepas lensa usahakan untuk langsung menutup bagian belakang lensa dan tutup di area yang ada sensornya. Karena jika tidak debu yang masuk akan mempengaruhi hasil dan kualitas foto yang diambil. Biasanya ada istilah Sensor Cleaning yang hanya bisa dilakukan di tempat service kamera karena akan ada cairan khusus untuk melindungi si sensornya," jelasnya.
 
Selain itu, usahakan kamera disimpan jangan di tempat lembab atau dingin karena akan menyebabkan ada embun di dalam lensa kamera DSLR tersebut.
 
"Sebaiknya jika bisa kamera disimpan dengan menggunakan Dry Box," ujarnya.
 
Dikatakan, yang terakhir perlu diperhatikan jangan sampai kamera masuk ke dalam air, kalau hanya terkena cipratan air tidak ada masalah. [bbn/aga]

Reporter: bbn/aga



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami