Pemilik Toko Art Shop Mayang Bali Jelaskan Alasan Menolak Tokonya Dikosongkan
Rabu, 8 Mei 2019,
14:40 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Beritabali.com, Badung. Terkait upaya penggembokan tokonya oleh sekelompok pemuda kekar, pemilik Toko Art Shop Mayang Bali, Sony menjelaskan kasus ini terjadi 2017 lalu, ketika ia dikenalkan dua orang temannya Rudy dan Andre kepada Feric.
[pilihan-redaksi]
Antara Feric dan Sony terjadi kesepakatan pinjam meminjam dengan jaminan sertifikat tanah dan bangunan senilai Rp 25 miliar. Namun Feric baru mentransfer ke rekening atas nama Sony senilai Rp 19 miliar.
Antara Feric dan Sony terjadi kesepakatan pinjam meminjam dengan jaminan sertifikat tanah dan bangunan senilai Rp 25 miliar. Namun Feric baru mentransfer ke rekening atas nama Sony senilai Rp 19 miliar.
"Feric baru memberikan kepada saya Rp 19 miliar dan sisanya tinggal Rp 6 miliar. Kalau Pak Feric lunasi sisanya, saya siap dikosongkan tempat ini,” ujarnya.
Namun, belum sampai pelunasan, Sony mengaku heran mengapa Feric minta tokonya dikosongkan. “Jelas saya keberatanlah. Atau mari kita sama-sama duduk bicarakan win-win solusinya bagaimana, saya siap supaya kita sama sama enak," ucapnya.
[pilihan-redaksi2]
Ia pun mengaku kecewa kenapa yang datang sekelompok pemuda dan mirip dengan aksi premanisme. Apalagi kejadian ini berlangsung di lokasi wisata Kuta. “Wisatawan banyak yang datang kemari. Tapi sangat disayangkan pakai cara cara seperti ini. Saya juga persilakan mereka untuk lapor polisi supaya kami selesaikan secara hukum tapi mereka tidak mau," pungkasnya.
Ia pun mengaku kecewa kenapa yang datang sekelompok pemuda dan mirip dengan aksi premanisme. Apalagi kejadian ini berlangsung di lokasi wisata Kuta. “Wisatawan banyak yang datang kemari. Tapi sangat disayangkan pakai cara cara seperti ini. Saya juga persilakan mereka untuk lapor polisi supaya kami selesaikan secara hukum tapi mereka tidak mau," pungkasnya.
Sementara itu, Feric Setiawan menerangkan tidak mengetahui soal adanya ambil alih Toko Art Shop Mayang Bali di Kuta. Menurutnya, soal itu sudah ada temannya yang urus.
"Saya tidak tau. Ada teman saya yang urus. Saya capek, mau istirahat," ujarnya singkat. (bbn/spy/rob)
Berita Badung Terbaru
Reporter: bbn/bgl