Seorang Pria Tercebur Sumur, Tak Bisa Naik Tewas Tenggelam
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Warga Dusun Timur Sawah 1 RT.002 RW.005, Desa Sumber Anyar, Kecamatan Mlandingan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, digegerkan salah satu warganya tercebur sumur.
Pria yang tercebur sumur itu bernama Abdul Malik (45). Karena tidak bisa memanjat ke atas, Malik lalu tewas kehabisan oksigen dan tenggelam hingga ke dasar sumur.
Warga setempat bernama Hasan mengatakan, Abdul Malik terjatuh kemudian tenggelam di dalam sumur berukuran lebar kurang lebih 1 meter dengan kedalaman kurang lebih 15 meter.
Berawal ketika korban hendak membersihkan bangkai hewan yang ada di dalam sumur tersebut, Ia terjatuh. Mengetahui korban terjebur sumur, warga setempat berupaya menolong korban, namun tidak berhasil.
Selanjutnya, korban berhasil diangkat dari dalam sumur oleh Madrusin alias Pak Ani warga Desa Trebungan yang turun ke dalam sumur menggunakan bantuan oksigen.
"Korban berhasil dievakuasi ke atas oleh Madrusin dibantu masyarakat. Namun, kondisi korban sudah koma. Selanjutnya, korban langsung di bawa ke Puskesmas Mlandingan menggunakan mobil kepala desa dan Polsek Mlandingan," kata Hasan, dikutip dari suaraindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Selasa (18/05/2021).
Belum sampai ke Puskesmas Mlandingan, korban kemudian dipindah ke Mobil Ambulance Puskesmas Mlandingan. Sesampainya di puskesmas, korban langsung mendapat penanganan medis. Namun sayangnya, kondisi korban sudah kritis, sehinnga nyawa korban tidak tertolong lagi.
Korban meninggal dunia setelah mendapat perawatan medis. "Selanjutnya korban langsung di bawa oleh pihak keluarganya untuk di kebumikan," kata Hasan tetangga korban yang ikut mengantar korban ke Puskesmas Mlandingan.(sumber: suara.com)
Reporter: bbn/net