search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Viral Ibu-Ibu Comoti Cabai di Karung Saat Truk Bongkar Muatan
Selasa, 29 Juni 2021, 13:20 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/Viral Ibu-Ibu Comoti Cabai di Karung Saat Truk Bongkar Muatan

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Sebuah video yang memperlihatkan aksi sekelompok ibu-ibu mencomoti cabai dari karung yang hendak diturunkan dari sebuah truk viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah oleh sebuah akun Tiktok pada Senin (28/6/2021) tersebut, tampak beberapa ibu-ibu sedang berkerumun di dekat truk yang akan bongkar muatan.

Para ibu-ibu yang membawa kantong-kantong besar itu tampak mencomoti cabai-cabai yang dikemas dalam beberapa karung lewat lubang-lubang kecil. 

Pria yang merekam video tersebut diketahui merupakan salah satu pedagang cabai di pasar. Ia menilai tindakan para ibu-ibu tersebut telah meresahkan para pedagang. 

Ia menyebut berat timbangan cabai-cabai tersebut akan susut karena perbuatan para ibu-ibu itu.

"Kami hanya pedagang kecil jika dagangan dicomotin begini udah ketahuan susutnya. Dibilangin susah, sudah meresahkan pedagang-pedagang," tulis akun tersebut. 

"Ditegur secara baik-baik malah lebih galak," ujar pemilik akun di kolom komentar.

Ia juga menjelaskan bahwa aksi ibu-ibu itu bisa lebih parah saat harga cabai melambung tinggi. Mereka bisa mencomot lebih banyak dari yang ia lihat saat itu.

"Apalagi saat dagangan mahal comotinnya bisa lebih parah dari itu, lokasi Pasar Induk Kramatjati," tulisnya.

"Jeritan pedagang, bantu kami para pedagang karena sudah meresahkan," sambungnya.

Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku kesal dengan aksi para ibu-ibu tersebut.

"Itu gimana ceritanya, itu ngambil bu, bukan mungut," tulis salah seorang warganet.

"Greget gue woy, apaan sih itu? Diapain kek biar jera," tulis warganet lainnya.

"Diusir bang, jangan didiemin aja. Kita semua juga cari nafkah tapi jangan merugikan orang lain," komentar salah satu warganet.

"Sudah pasti haram hukumnya, carilah pekerjaan yang halal biarpun hasilnya sedikit, tapi insyaallah berkah," sahut salah satu warganet.(sumber: suara.com)

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami