Seperangkat Sound System Milik SDN 5 Sibetan Digondol Maling
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Seperangkat sound system berikut mikrofon milik Sekolah Dasar Negeri (SDN) 5 Sibetan di Banjar Dinas Dukuh, Desa Sibetan, Kecamatan Bebandem, Karangasem digondol maling.
Kepala Sekolah SDN 5 Sibetan, I Wayan Pasek dikonfirmasi, Sabtu (30/3/2024) mengatakan, hilangnya peralatan sound system berupa 2 unit speaker dan 1 kotak ampiflier berikut mikrofon dengan kabel panjang sekitar 15 meteran baru diketahui pada Selasa (26/3/2024) lalu.
"Baru diketahui hari Selasa lalu, terakhir dipakai hari Sabtu, peralatan Sound System ini disimpan di ruang guru, biasanya untuk pengeras suara saat upacara atau ketika ada acara di sekolah," kata Pasek.
Aksi pencurian inu diduga terjadi pada saat sekolah sedang sepi, pencuri diduga masuk ke ruang guru melalui jendela karena pihak sekolah mendapati salah satu jendela di ruangan tersebut dalam keadaan terbuka saat pertama kali peralatan sound system diketahui telah hilang.
Raibnya sound system di sekolah tersebut, menyebabkan kerugian yang ditaksir mencapai Rp4 juta lebih. Setelah menyampaikan hal tersebut kepada komite, dan bertemu kadus serta babinkamtibmas di Desa setempat akhirnya diputuskan untuk melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Bebandem pada Rabu (27/3/2024) lalu.
"Setelah kita rapatkan, akhirnya sepakat untuk melapor, kemarin pihak kepolisian juga sudah sempat ke sini melakukan pengecekan," terang Pasek.
Editor: Robby
Reporter: bbn/krs