Aparat Masih Siaga di KPU Jembrana
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, JEMBRANA.
Pasca KPU Bali mengelar rapat pleno perhitungan suara masing-masing kandidat Cagub dan Cawagub Bali dan setelah ditetapkan paket Pasti-Kerta sebagai pemenang Pilgub Bali 15 Mei lalu, Polres Jembrana rupaya masih menyiagakan personilnya.
Penjagaan dan pengamanan masih dilakukan aparat di beberapa tempat vital, diantaranya Kantor KPUD Jembrana, Kantor Panwaslu Jembrana dan Kantor Bupati Jembrana serta beberapa tempat lainnya, meskipun sampai saat ini situasi masih kondusif dan aman.
Bukan hanya itu beberapa personil Polres Jembrana dengan dibantu pasukan Brimob Polda Bali dan Polda Jatim secara rutin juga melaksanakan patroli dengan menyasar tempat-tempat yang dianggap rawan. Kantor-kantor partai politik juga tetap mendapat atensi aparat keamanan. Masing-masing kantor partai politik di Jembrana dijaga lima orang lebih aparat kepolisian.
Kasubag Humas Polres Jembrana AKP Wayan Setiajaya, seijin Kapolres Jembrana AKBP Nyoman Sandi Arsana Senin (27/5) mengatakan, tindakan ini diambil adalah untuk menjaga keamanan Bali dan Jembrana pada khususnya, baik itu sebelum pelaksanaan Pilgub Bali, saat berlangsungnya hingga setelah pelaksanaan rapat Pleno KPU Bali. Personil yang dilibatkan dalam pengamanan setelah pelaksanaan sidang pleno KPU Bali, menurut Setiajaya masih tetap jumlahnya.
“Sampai saat ini kita belum ada mengurangi jumlah personil yang melakukan pengamanan. Termasuk pasukan Bimob dari Polda Bali dan Polda Jatim masih kita siagakan,” terangnya. langkah yang diambil ini menurut Setiajaya adalah murni untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan tidak ada kempentingan lain.
Pengamanan dan penjagaan yang dilakukan di Jembrana menurut Setiajaya masih akan terus berlangsung sampai situasinya benar-benar aman. Sampai saat ini menurutnya pihaknya masih memberikan atensi keamanan pada tempat-tempat fital termasuk kantor-kantor, diantaranya Kantor KPUD Jembrana, Kantor Panwaslu, Kantor Bupati serta kantor-kantor partai politik.
“Yang jelas kita tetap lakukan langkah antisipasi karena segala kemungkinan bisa saja terjadi yang dapat menimbulakan kekacauan,” pungkasnya.
Reporter: bbn/net