Karang Taruna Gianyar Mantapkan Peran Sosial Pemuda lewat Pelatihan Pengurus
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Dalam upaya memperkuat peran sosial dan jati diri organisasi, Karang Taruna Kabupaten Gianyar menggelar Pelatihan Pengurus Karang Taruna se-Kabupaten Gianyar Tahun 2025.
Kegiatan yang berlangsung di Ballroom Praja Sabha Utama, Mal Pelayanan Publik Kabupaten Gianyar, pada Sabtu (26/4) ini diikuti oleh 50 pengurus Karang Taruna dari berbagai desa dan kelurahan di seluruh Kabupaten Gianyar.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas pengurus di semua tingkatan, baik dalam pengelolaan kegiatan sosial kemasyarakatan maupun dalam menyusun program kerja yang efektif. Pelatihan ini juga menghadirkan berbagai narasumber berpengalaman seperti I Wayan Eka Mustika dan Drs. I Ketut Rana, M.Si., yang membagikan ilmu seputar manajemen organisasi dan strategi kolaborasi efektif dengan berbagai pihak.
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Gianyar yang diwakili oleh Kepala Bidang Pemsos dan PFM, Desak Made Utari, S.H.,M.Si., mengapresiasi kegiatan ini dan berharap agar para pengurus dapat meningkatkan kompetensi mereka dalam menjalankan program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.
"Melalui pelatihan ini, kami berharap para pengurus Karang Taruna dapat meningkatkan kompetensi dalam mengelola kegiatan sosial kemasyarakatan yang bermanfaat, menyusun program kerja yang efektif, dan membangun jejaring kerja sama yang luas," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Umum Karang Taruna Kabupaten Gianyar, I Komang Adi Sudarta, S.P., menekankan pentingnya menghidupkan kembali ruh organisasi sosial kemasyarakatan yang telah menjadi fondasi Karang Taruna.
"Pemuda Gianyar memiliki kreativitas yang luar biasa, namun dalam mengelola Karang Taruna, ada ruh sosial yang tidak boleh ditinggalkan," tegasnya.
Pelatihan ini mengusung tema Bhawana Widya Taruna yang berarti Bangkitnya Kesadaran Pemuda akan Ilmu Pengetahuan untuk Masyarakat dan Alam. Tema ini dipilih untuk membangkitkan kesadaran pemuda akan pentingnya ilmu pengetahuan sebagai sarana untuk memperkuat peran pemuda dalam pemberdayaan sosial dan pelestarian lingkungan.
Ketua Panitia Pelaksana, Ni Putu Indah Pramarani, S.Kom., ACU, menjelaskan, melalui pelatihan ini, kami berharap kapasitas, karakter, serta kesadaran sosial para pengurus Karang Taruna dapat semakin berkembang.
Dengan berbagai rangkaian materi dan diskusi, pelatihan ini bertujuan untuk membekali para pengurus dengan keterampilan yang diperlukan untuk menjawab tantangan zaman dan tetap menjaga komitmen terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/rls