Beritabali.com Perkuat Kelembagaan dengan Sertifikasi Wartawan
Sabtu, 17 November 2018,
05:55 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Sebagai media online pertama Beritabali.com terus berusaha memperkuat kelembagaan terutama pada bagian redaksi melalui sertifikasi wartawan.
Setelah diverifikasi dewan pers pada bulan lalu, Beritabali.com kini melengkapi keredaksian dengan lolosnya dewan redaksi Putu Putra Setiawan sebagai wartawan utama dalam uji kompetensi yang dilaksanakan Lembaga Pers Dr Soetomo (LPDS) pada 13-15 2018.
"Kami berharap bisa menyajikan berita yang lebih baik lagi, dengan adanya tambahan wartawan utama. Sebelumnya kita sudah memiliki satu wartawan utama dan madya," ujar Pemimpin Redaksi Beritabali.com, I Nengah Muliarta, Jumat (16/11).
Lebih lanjut, ia menjelaskan Beritabali.com akan mendorong para awak redaksi untuk bisa mengikuti Iji Kompetensi Wartawan (UKW). Dengan tersertifikasinya awak redaksi tentu akan menghasilkan karya jurnalistik yang memenuhi standar jurnalistik.
Secara kelembagaan juga akan memperkuat pengakuan terhadap Beritabali.com sebagai media yang terverifikasi secara kelembagaan dan awak redaksinya.
Sebagai media yang memiliki fungsi evaluasi, kata dia, Beritabali.com juga tetap berharap adanya kritik dan saran dari pembaca untuk perbaikan kedepannya. "Evaluasi baik dari dalam dan luar diperlukan agar Beritabali.com benar-benar mampu menjalankan fungsinya sebagai media yang memberikan informasi, mendidik, sebagai kontrol dan perekat sosial," ungkapnya.
Berita Denpasar Terbaru
Reporter: bbn/mul