Tebing Pura Uluwatu Retak, Para Pemedek Dihimbau Tetap Waspada
Selasa, 8 Januari 2019,
15:45 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Plt Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Bali, Made Rentin menghimbau kepada pemedek untuk tetap menjaga kewaspadaan terkait keretakan pada bagian tebing Pura Uluwatu.
"Pembatasan pengunjung mungkin tidak, karena Bali ibarat magnet sangat sulit membatasi apalagi melarang mereka untuk berkunjung, mungkin lebih kepada himbauan agar semua pengunjung lebih berhati hati dan tetap menjaga kewaspadaan," ungkap Made Rentin, Selasa (8/1).
Hal ini terkait juga menjelang pujawali Pura Uluwatu yang akan dihelat pada Anggara Kasih Medangsia pada 15 Januari 2019 mendatang.
Rencana kedepan, lanjutnya, tentu OPD terkait seperti Dinas PUPR Provinsi Bali akan berkoordinasi dengan Pemkab Badung, karena secara kewenangan berada di bawah Pemkab Badung.
"Mungkin perlu bersinergi dengan pihak yang berkompeten untuk dikaji faktor geologi dan kondisi serta kekuatan bebatuan disana, untuk bisa diambil langkah dan tindakan yang tepat," jelasnya.
Berita Denpasar Terbaru
Reporter: bbn/litbang