search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Aksi Kriminal di Denpasar Turun 30%, Narkoba Tetap Dominan
Sabtu, 15 Mei 2021, 09:55 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Kapolresta Denpasar, Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan menyebut aksi kriminalitas di wilayah hukum Polresta Denpasar belakangan ini turun 30 persen hingga 45 persen. 

Hal itu berdasarkan analisa dan evaluasi terbaru. Capaian itu seiring upaya Kepolisian dan berbagai elemen masyarakat yang konsisten meningkatkan keamanan. Peningkatan pengamanan di tengah pandemi Covid-19 ini menyikapi maraknya tindak kriminalitas yang merupakan dampak krisis ekonomi.

Hal itu dikatakan Kapolresta Denpasar, Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan saat diwawancarai media belum lama ini di Denpasar

"Sejauh ini tingkat kriminalitas di wilayah hukum Polresta Denpasar dengan adanya beberapa kegiatan rutin ditingkatkan, tentunya ini berdampak penurunan terhadap gangguan Kamtibmas, walaupun masih tetap ada," tuturnya. 

Saat ini, kata dia, kasus penyalahgunaan dan peredaran narkoba masih tetap paling banyak. Kemudian disusul aksi pencurian dengan pemberatan, seperti pencongkelan warung-warung. Dalam beberapa kasus, anak-anak juga terlibat. 

"Sudah kita proses sesuai dengan peraturan yang berlaku, ada beberapa sudah kita tangkap," pungkasnya.

Reporter: bbn/dps



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami