search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bali United U15 Raih Juara IFC Tanpa Kekalahan
Jumat, 19 Mei 2023, 13:18 WITA Follow
image

beritabali/ist/Bali United U15 Raih Juara IFC Tanpa Kekalahan.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Skuad Bali United Youth kategori tim Bali United U15 yang ikut dalam turnamen International Football Championship (IFC) U15 yang berlangsung pada 12 hingga 19 Mei di Lapangan I Ketut Lotri, Desa Kutuh, Bali raih prestasi membanggakan.

Skuad Bali United U15 sukses meraih medali emas dalam kejuaraan yang diikuti oleh 6 kontestan dari luar daerah dan juga luar negeri ini. Bali United U15 sukses meraih 4 kemenangan dan 1 hasil imbang tanpa kekalahan sepanjang turnamen ini berlangsung.

Adapun tim kontestan yang ikut dalam kejuaraan usia muda ini antara lain Western Australia, Fast Bali Internasional, Cilo Sportivo, Putra Tresna dan dua tim dari Bali United U15.

Skuad Serdadu Tridatu Muda ini dibentuk dua tim dikarenakan perwakilan tim dari luar negeri mundur dari turnamen ini. Akhirnya dibentuk dua tim Bali United U15 dimana tim A kelahiran dari tahun 2008 dan 2009 serta tim B kelahiran 2009. Tim juara pada turnamen ini adalah Bali United U15 tim A yang para pemainnya kelahiran tahun 2008 dan 2009.     

Sang pelatih kepala Bali United U15, Gede Sudarna mengaku cukup puas dengan penampilan anak asuhnya meski memang ada beberapa posisi yang masih untuk terus diasah.

Apalagi mengingat kompetisi nasional Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U16 akan menjadi kejuaraan serius yang patut dipersiapkan secara matang.

“Pastinya senang dengan permainan dari anak-anak walau memang ada beberapa posisi yang perlu dipersiapkan secara matang untuk mencari kedalaman tim. Tentu kami dari tim pelatih masih terus melakukan seleksi berjalan untuk persiapan tim ini tampil di kompetisi nasional EPA Liga 1 U16 tahun ini,” ujar Coach Darna.

Hasil dari pertandingan yang dilakoni Serdadu Tridatu Muda ini sepanjang turnamen IFC U15 yang berlangsung di Bali sangat membanggakan. Anak-anak muda ini sukses mengalahkan Western Australia 7 gol tanpa balas di hari pertama.

Kemudian bermain imbang 0-0 dengan Fast Bali Internasional di pertandingan kedua dan mampu menguasai jalannya pertandingan. Memasuki pertandingan hari ketiga, Bali United U15 tim A ini sukses mengalahkan Bali United U15 tim B dengan skor 4-1.

Sebelum akhirnya ditutup dengan dua kemenangan lain yaitu atas Cilo Sportivo Jawa Tengah dengan 2 gol tanpa balas dan 4 gol atas Putra Tresna.  

Deretan nahkoda yang sukses menghantarkan Bali United U15 ini adalah  pelatih kepala, Coach Gede Sudarna didampingi sang asisten Coach Bayu Yusa, dan pelatih kiper Coach Putu Pager.

Setelah turnamen ini sukses diraih, pekerjaan rumah dalam mempersiapkan tim ini menuju kompetisi nasional Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U16 menjadi tanggung jawab serius.

Coach Darna pun memastikan bila skuad yang sudah terbentuk selama 1,5 bulan ini terbilang layak untuk dapat tampil di ajang kejuaran nasional tahun ini.

“Sekitar 60 hingga 70% dari pandangan saya kalau skuad tim ini sangat layak untuk tampil di EPA Liga 1 U16 tahun ini. Hanya tinggal mencari kedalaman tim untuk lebih matang melalui seleksi berjalan yang terus kami lakukan dari tim pelatih,” tutup Coach Darna.  

Bali United U15 sukses meraih trofi juara diikuti oleh Fast Bali Internasional di peringkat kedua dan diisi oleh Cilo Sportivo Jawa Tengah sebagai juara ketiga. (sumber: bali united)

Editor: Robby

Reporter: bbn/rls



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami