search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Jalan Raya di Guangdong China Runtuh, 19 Orang Tewas
Kamis, 2 Mei 2024, 07:42 WITA Follow
image

beritabali.com/cnnindonesia.com/Jalan Raya di Guangdong China Runtuh, 19 Orang Tewas

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Sebanyak 19 orang meninggal dunia usai sebuah bagian jalan raya runtuh di Guangdong, China bagian Selatan, Rabu (1/5) pagi. Daerah itu diguyur hujan lebat dalam beberapa hari terakhir.

Melansir Associated Press, 18 mobil dilaporkan terjatuh dari patahan jalan setelah bagian jalan raya sepanjang 17,9 meter (58,7 kaki) runtuh.

Menurut pernyataan pihak berwenang setempat, insiden tersebut terjadi sekitar pukul 02.00 pagi waktu setempat.

Para saksi mengatakan kepada media lokal bahwa mereka mendengar suara keras dan melihat lubang terbuka selebar beberapa meter di belakang, setelah melewati bagian jalan tersebut sebelum ambruk.

Video dan foto di media lokal menunjukkan asap dan api di lokasi kejadian, dengan rel jalan raya miring ke bawah menuju kobaran api.

Mobil-mobil dengan kondisi menghitam juga terlihat di patahan jalan yang mengarah ke bawah dari jalan raya. Petugas penyelamat dilaporkan telah membawa 30 orang ke rumah sakit. (sumber: cnnindonesia.com)

Editor: Juniar

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami