Bali Tuan Rumah Gelaran Sketsa Seni Internasional Pertama di Indonesia
Minggu, 3 Februari 2019,
13:55 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Bali akan menjadi tuan rumah gelaran sketsa seni internasional pertama di Indonesia yakni 1O1 Travel Sketch ke-6 garapan PHM Hospitality yang bakal berlangsung 1-3 Maret 2019.
Berbagai lokakarya di lokasi yang indah diharapkan dapat memberi inspirasi pada para peserta sehingga bisa berkarya lebih kreatif, terlepas dari apakah mereka merupakan seniman profesional, calon seniman, atau penggemar seni.
Sementara untuk program "Sketching for Kids", penyelenggaraanya dirancang khusus agar anak-anak bisa menggabungkan imajinasi dan legenda di sekitar, lalu dituangkan ke dalam gambar mereka.
"Menurut saya, ini cara terbaik untuk memulai 2019 dengan menunjukkan betapa indahnya Indonesia dan bagaimana kita dapat memberi inspirasi pada semua orang melalui sketsa di Bali," kata Mira Boma, Presiden Direktur PHM Hospitality, lewat siaran pers seperti dikutip dari Liputan6.com.
Acara ini akan didukung para sketcher internasional dan nasional seperti Paul Wang yang berkolaborasi dengan William Sim, Don Low, Achilles UhkyUhky Estremos, Ch’ng Kiah Kiean, Rudy AO, Irwan IWE, LK Bing, Sheila R. Putri, dan Nadia Mahatmi.
Masing-masing seniman ternama ini akan memberi berbagai lokakarya selama acara sketsa berlangsung, dan para peserta 1O1 Travel Sketch Bali International Edition akan memiliki kesempatan untuk belajar, juga berdiskusi dengan seniman pilihan mereka.
Berita Denpasar Terbaru
•
Reporter: bbn/rls