search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
WN Chile Selundupkan Cairan Sabu dalam Botol Kaca
Selasa, 10 Desember 2019, 19:40 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Petugas Bea Cukai Bandara Ngurah Rai Kuta berhasil mengagalkan penyelundupan botol kaca berisi cairan sabu yang dibawa warga negara asal Chile, Pablo Martin Vergara Varas.

Cairan bening seberat 77,22 gram itu disembunyikan dilipatan kaus kaki di dalam tas jinjing bawaannya. Tersangka Pablo menumpang pesawat Thai Airways TG 431 rute Bangkok-Denpasar dan mendarat di Bandara International Gusti Ngurah Rai, pada Rabu (27/11/2019) sekitar pukul 15.00 WITA.

Setelah mendarat, petugas Bea Cukai Bandara Ngurah Rai melakukan pemeriksaan terhadap barang bawaan penumpang. Dalam pemeriksaan itu, petugas Bea Cukai mencurigai tersangka Pablo saat melewati mesin pencitraan X-Ray

"Karena dicurigai, tersangka diarahkan untuk pemeriksaan mendalam terhadap barang bawaanya," ujar Wadir Ditresnarkoba Polda Bali AKBP Suratno, Selasa (9/12/2019). 

Hasil pemeriksaan itu, petugas menemukan 1 botol kaca berisi cairan bening seberat 77,26 gram yang disembunyikan di lipatan kaus kaki yang disimpan di tas jinjing warna hitam. 

"Cairan bening itu diduga mengandung sediaan narkotika jenis methamphetamine shabu," beber mantan Kapolres Buleleng ini. 

Sementara dari hasil tes urine, Pablo yang asal Chile ini positif mengandung shabu. Setelah diinterogasi, tersangka Pablo mengaku cairan shabu itu miliknya dan akan digunakan selama liburan di Bali. 

Akibat perbuatannya, tersangka Pablo dijerat Pasal 112 subsider 113 lebih Subsider 127 UU No. 35/2009 dengan ancaman hukuman minimal 5 tahun maksimal 15 tahun penjara.

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami