Alila Seminyak Donasi 250 Paket Sembako bagi Warga Desa Adat Kerobokan
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Alila Seminyak terdorong untuk membantu komunitas lokal terdekatnya dengan membagikan 250 sembako untuk mendukung Desa Adat Kerobokan pada Senin 15 Juni 2020.
[pilihan-redaksi]
Bertempat di Alila Seminyak, donasi diserahkan oleh pihak Alila Seminyak yang diwakili oleh Bapak Bayu Adisastra, didampingi oleh Pierre Lang, selaku General Manager Alila Seminyak dan telah diterima oleh Ketua Satgas Covid-19 Desa Adat Kerobokan, AA Bagus Bayu Joni Saputra atau akrab dipanggil Gus Bayu Joni dan disaksikan oleh Bapak Anak Agung Putu Sutarja, S.H. selaku Bendesa Adat Kerobokan dan Bapak I Made Wistawan, S.E. selaku Lurah Kerobokan Kelod.
Hal ini bertujuan untuk menghormati dan menjaga cara hidup dan tradisi masyarakat setempat dan sebagai bagian dari tanggung jawab sosial karena Komunitas lokal telah menjadi bagian penting dari Alila Seminyak. Di tengah pandemi COVID-19, ribuan orang telah kehilangan pekerjaan mereka, terutama di pulau Bali yang terpukul oleh sektor pariwisata karena terimbas oleh jumlah turis yang berkurang sangat drastis akibat virus corona.
Pandemi ini telah menyebabkan kesulitan di seluruh pulau dan Alila Seminyak terus berkomitmen untuk memberikan bantuan dimana mereka mampu untuk membantu. Pandemi telah mempengaruhi seluruh masyarakat dan Alila Seminyak menyadari bahwa masyarakat setempat tidak pernah membutuhkan dukungan seperti ini lebih dari sebelumnya.
Reporter: bbn/adv