search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Warga Ini Nemu Mortir di Ladang, Digali Sendirian
Senin, 1 Maret 2021, 14:40 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/Warga Ini Nemu Mortir di Ladang, Digali Sendirian

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Suwito, warga Dusun Krajan II, Desa Ngrukem, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, kaget melihat ada besi berkarat di ladang.

Ia lantas berinisiatif melihatnya. Wuito, pria 71 tahun itu kemudian menggunakan sabitnya untuk menggali besi berkarat tersebut. Ternyata, setelah diangkat itu sebuah mortir.

Penemuan mortir ini kemudian dilaporkan ke kepolisian setempat. Lokasi penemuan sendiri kini mulai ramai didatangi warga.

"Melihat ada besi yang berkarat, kemudian saya gali menggunakan sabit," kata Suwito saat ditemui beritajatim.com, jejaring media suara.com, Senin (1/3/2020).

Ia menjelaskan, mortir temuannya itu diangkat sendirian. Saat menggali melihat ada besi lagi, Suwito mengajak warga lain untuk mengangkatnya lagi. Ternyata mortir temuannya lebih dari satu.

"Satu mortir mungkin beratnya 10 kilogram. Saya dan warga mengangkat 4 mortir, kemudian dilaporkan penemuan ini," katanya.

Suwito menyebut di bawah ditemukan mortir tersebut, masih ada lagi. Namun, dirinya tidak berani mengangkatnya lagi. Hingga kepolisian dan TNI memagari di sekitar penumuan mortir tersebut dengan garis polisi.

Sebab, banyak warga yang penasaran ingin melihatnya. "Ya tadi cuma penasaran, karena kelihata besi sedikit gitu, setelah digali ternyata mortir," ujarnya.(sumber: suara.com)

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami