search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
725 Personel Polresta Amankan Malam Pengerupukan, Ada 587 Ogoh-ogoh di Denpasar
Senin, 20 Maret 2023, 20:24 WITA Follow
image

beritabali/ist/725 Personel Polresta Amankan Malam Pengerupukan, Ada 587 Ogoh-ogoh di Denpasar.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Menyambut Hari Raya Nyepi Tahun Baru Caka 1945, Polresta Denpasar siap mengerahkan 725 personel untuk mengamankan malam pengerupukan dan pengarakan ogoh-ogoh, pada Selasa 21 Maret 2023. Sementara, ada 587 ogoh-ogoh yang sudah terdata di wilayah hukum Polresta Denpasar

Dalam pengamanan tahun ini, ratusan personel yang dilibatkan akan berjaga-jaga di setiap Desa/Kelurahan dan di sejumlah titik persimpangan yang akan dilintasi pengarakan ogoh-ogoh. Penjagaan ini dilakukan untuk mengantisipasi adanya kemacetan arus lalu lintas dan kerumunan massa yang ingin menyaksikan parade. 

Menurut Kasi Humas AKP I Ketut Sukadi, jajaran Polresta Denpasar akan memaksimalkan pengamanan malam pengerupukan guna mengantisipasi kerawanan yang mungkin terjadi dan kerumunan warga.

“Selain dari personel Polresta Denpasar dan jajaran, Kami juga dibantu personel TNI, Satpol PP, desa adat dalam hal ini pecalang dan instansi lainya,” ujar AKP Sukadi.

Dijelaskannya, salah satu pusat pengamanan malam pengerupukan di kota Denpasar yaitu catur Muka depan kantor Walikota Denpasar. Diperkirakan masyarakat akan banyak yang akan memadati kawasan tersebut untuk menyaksikan secara langsung parade ogoh-ogoh.

Apalagi, kata AKP Sukadi, ogoh-ogoh yang akan di arak di wilayah Denpasar mencapai ribuan dan sesuai dengan kebijakan pemerintah parade akan dilakukan di wilayah desa masing-masing.

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat yang akan menonton parade untuk selalu waspada dan berhati-hati. Sedangkan kepada para pengarak melalui petugas bhabinkamtibmas didesa maupun kelurahan masing-masing kami telah memberikan imbauan agar tidak mengkonsumsi miras sebelum mengarak ogoh-ogoh,” tegasnya. 

Editor: Robby

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami