Sidak Malam, Sopir Truk dan Pekerja Kafe di Bypass Ketewel Dites Urine
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Satgas Narkoba Polres Gianyar mendatangi wilayah Desa Ketewel, Jalan Bypass IB Mantra Gianyar untuk melakukan sidak narkoba pada Jumat (25/8/2023) malam. Sebanyak 30 orang, terdiri dari sopir hingga pekerja kafe malam dites urine.
Sidak juga dikawal oleh Babinsa Ketewel Sertu I Wayan Suparta bersama Bhabinkamtibmas Ketewel Aiptu I Kadek Sipin Wijaya serta Perbekel Ketewel, Danton Linmas se-Desa Ketewel, Kelihan Dinas se-Desa Ketewel.
Usai dicek oleh petugas, hasil tes urine menunjukkan mereka negatif narkoba. Selanjutnya, mereka diminta untuk terus menjaga diri dan menghindari narkoba.
Bhabinkamtibmas Ketewel Aiptu I Kadek Sipin Wijaya dan Sertu I Wayan Suparta menegaskan bahwa tujuan dilaksanakan Sidak Gabungan Narkoba ini adalah untuk menekan pengguna Narkoba.
"Karena dampaknya akan menimbulkan rawan kecelakaan lalin bagi sopir yang menggunakannya serta dapat merusak kesehatan dan generasi bangsa," tegasnya.
Editor: Robby
Reporter: bbn/gnr