Lolos Adminintrasi, Puluhan Pelamar Anggota PPS dan PPK Bersiap Ikuti Tes CAT
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
KPU Karangasem akan melaksanakan tahapan tes CAT (Computer Assisted Test) kepada puluhan pelamar calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pilkada Karangasem 2024 pada Selasa (7/5/2024).
Pelaksanaan tes CAT tersebut akan dilaksanakan di SMKN 1 Abang. Nantinya tes akan dibagi menjadi dua sesi, sesi pertama dimulai pukul 08.00 WITA sampai dengan pukul 10.00 WITA. Dan sesi kedua dimulai pukul 13.00 WITA sampai pukul 15.00 WITA.
Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karangasem, I Kadek Sukara mengatakan, peserta yang akan mengikuti tes ada sekitar 93 orang. Mereka adalah peserta yang sebelumnya telah dinyatakan lolos hasil penelitian administrasi.
"Jadi yang ikut tes CAT ini adalah pelamar yang telah lulus tahapan penelitian administrasi. Untuk tes akan dilaksanakan selama dua sesi bertempat di SMK N 1 Abang," kata Sukara, Senin (6/5/2024).
Ia menjelaskan, pada sesi pertama akan diikuti oleh Kecamatan Kubu, Manggis, Rendang, dan Sidemen. Kemudian sesi kedua akan dilanjutkan Kecamatan Karangasem, Abang, Bebandem, dan Selat.
Editor: Robby
Reporter: bbn/krs