Buntut Kirim Jadwal Kampanye ke Grup WA, Camat Kubu Dilaporkan ke Bawaslu
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Camat Kubu di laporkan ke Bawaslu Karangasem oleh tim pemenangan GP pada Sabtu (12/10/2024) karena mengirim jadwal kampanye salah satu pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Karangasem ke grup whatsapp
Dugaan ketidaknetralan Camat Kubu ini dilaporkan langsung oleh tim pemenangan GP asal Kubu, I Nyoman Musna Antara didampingi tim hukum GP, I Wayan Suardika Kusuma, Wakil Ketua Tim Kampanye, I Nyoman Celos dan Sekretaris Tim Kampanye, I Made Juwita sekaligus sebagai saksi.
"Kita sebagai salah satu kontestan di Pilkada sangat menyayangkan ada oknum ASN yang tidak netral dengan bukti yang sudah kita laporkan ke bawaslu, harapan kami kepada ASN kembalilah kepada marwahnya agar Pilkada ini berjalan dengan baik, jujur dan adil sehingga pihak yang dilarang oleh undang undang agar berpegang teguh dengan undang-undang," kata Wakil Ketua Tim Kampanye, I Nyoman Celos didampingi tim hukum GP, I Wayan Suardika Kusuma usai melapor.
Celos dan kawan - kawan sendiri sejak awal memang sudah melihat gejala mengarah ketidaknetralan oknum ASN terlebih belakangan ini ada muncul berita indikasi oknum Camat hingga Sekcam tersebut.
Pihaknya sendiri sebetulnya tidak berharap ada hal seperti ini, awalnya ia tak menanggapi serius isu tersebut. Namun ternyata berkat adanya chat di grup WA oleh oknum camat yang megirimkan gambar berisi jadwal kampanye salah satu paslon tersebut membuat kecurigaannya terkait ketidaknetralan ASN semakin menguat. Sehingga untuk membuat efek jera pihaknya terapksa mengambil langkah tegas dengan melaporkannya ke Bawaslu.
"Selain Bawaslu Karangasem, laporan ini juga kita tembuskan ke Bawaslu RI, KASN RI, Ombudsman RI dan Bawaslu Provinsi Bali," imbuh Celos.
Untuk diketahui, dalam konten betupa foto yang diteruskan di grup WA Menuju Pilbup Karangasem 2024 tersebut diduga yang bersangkutan meneruskan foto berisi jadwal kampanye salah satu pasangan calon dimana di dalamnya terdapat beberapa nama pentolan dan anggota DPRD dari Partai PDIP Karangasem.
Sementara itu, Camat Kubu, I Gede Kaneka Setiawan dikonfirmasi terkait foto yang diteruskan tersebut mengaku bahwa foto tersebut diteruskan tidak sengaja oleh anaknya yang baru berusia 4 tahun. Saat itu, ia sedang menyetir mobil sedangkan HP-nya dipakai mainan oleh anaknya.
"Itu HP saya dipakai main anak saya, kemungkinan tidak sengaja meneruskan foto tersebut ke grup WA, saya tidak tahu darimana sumber foto jadwal tersebut, saya tidak ada menjadi tim pemenangan silahkan awasi saya," kata Kaneka.
Editor: Robby
Reporter: bbn/krs