search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Jembrana Luncurkan Layanan Antar Jemput Gratis untuk Pasien Rawat Jalan
Sabtu, 15 Maret 2025, 16:57 WITA Follow
image

beritabali/ist/Jembrana Luncurkan Layanan Antar Jemput Gratis untuk Pasien Rawat Jalan.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Pemerintah Kabupaten Jembrana meluncurkan layanan mobil antar jemput bagi pasien rawat jalan yang harus menjalani pengobatan di luar daerah. Program ini diresmikan di Kebun Raya Jagatnatha pada Jumat (14/3/2025) sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan akses layanan kesehatan.

Layanan mobil antar jemput ini menjadi bagian dari 24 program unggulan Bang-Ipat yang dieksekusi dalam 100 hari kerja Bupati I Made Kembang Hartawan dan Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna. Bupati Kembang menyebut program ini lahir dari aspirasi masyarakat saat masa kampanye.

Menurutnya, ada warga yang kesulitan mendapatkan transportasi untuk menjalani kemoterapi di RSUP Prof Ngoerah, Denpasar. Dari kebutuhan itu, pihaknya bersama tim merancang layanan ini agar masyarakat Jembrana tidak lagi terbebani dalam mengakses pengobatan.

"Astungkara, hari ini program ini sudah bisa dieksekusi dalam 100 hari kerja kami," ujarnya.

Bupati Kembang menegaskan, layanan ini gratis bagi masyarakat Jembrana, khususnya keluarga kurang mampu. Mobil yang digunakan pun tidak diberi branding agar masyarakat merasa nyaman saat menggunakannya.

"Mobil ini baru, tanpa stiker agar lebih bermartabat dan gagah. Gratis, tidak dipungut biaya sepeserpun, lengkap dengan sopir dan BBM," tegasnya.

Kepala Dinas Sosial Jembrana, dr. I Gusti Bagus Ketut Oka Parwata, menjelaskan syarat untuk mengakses layanan ini cukup dengan menunjukkan KTP atau KK. Masyarakat bisa menghubungi kontak person yang disediakan atau datang langsung ke layanan Dinas Sosial di Mal Pelayanan Publik (MPP).

"Operator akan memastikan jadwal rujukan dan titik penjemputan, lalu sopir akan menjemput serta mengantar pasien ke lokasi pengobatan hingga kembali ke rumah," jelasnya.

Ia menambahkan bahwa layanan ini diperuntukkan bagi pasien rawat jalan yang sudah memiliki jadwal kontrol, bukan untuk kondisi darurat.

"Pasien pasca operasi yang harus kontrol ke RSUP Prof Ngoerah, Denpasar, bisa memanfaatkan layanan ini. Kalau pasien emergency tetap dirujuk rumah sakit dengan ambulans," tambahnya.

Ketua Paguyuban Kelian Dinas Jembrana, I Gusti Kadek Ariana, mengapresiasi program ini karena telah terealisasi sebelum 100 hari kerja.

"Program ini menjawab keluhan masyarakat, terutama keluarga kurang mampu. Kami akan terus mensosialisasikan agar masyarakat benar-benar mengetahuinya," ujarnya.

Pihaknya berencana menyampaikan informasi ini dalam pertemuan di tingkat banjar, sehingga masyarakat semakin mudah mengakses layanan kesehatan di Jembrana.

Editor: Redaksi

Reporter: Humas Jembrana



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami